Harga Daging Babi dan Ayam di Jembrana Naik Jelang Hari Raya Galungan
GOOGLE NEWS
BERITAJEMBRANA.COM, JEMBRANA.
Menjelang perayaan Hari Raya Galungan, harga daging babi dan ayam di Pasar Umum Negara, Kabupaten Jembrana, mengalami kenaikan yang cukup signifikan.
Hingga Senin, 14 April 2025, harga daging babi tercatat masih bertahan di angka Rp120 ribu per kilogram.
Menurut keterangan salah satu pedagang daging babi, Ni Nengah Suarmi, harga tinggi ini sudah berlangsung sejak enam bulan terakhir.
Ia menyebutkan bahwa pasokan babi lokal semakin sulit, dan banyak peternak lebih memilih mengirimkan babi ke luar Bali, yang turut memengaruhi harga di tingkat lokal.
"Harga segitu sudah lama, karena babi sekarang susah dapatnya. Banyak juga yang kirim ke luar Bali, itu juga pengaruh,” jelasnya saat ditemui di lapaknya.
Tak hanya daging babi, harga daging ayam juga ikut mengalami kenaikan.
Dari harga sebelumnya Rp25 ribu per kilogram, kini melonjak menjadi Rp30 ribu per kilogram. Kenaikan harga ini mulai terasa sejak Minggu (13/4).
Pedagang daging ayam lainnya, Sri Sumarni, menjelaskan bahwa ukuran ayam yang lebih kecil menjadi salah satu penyebab kenaikan harga.
“Ukuran ayamnya kecil-kecil sekarang, jadi harganya ikut naik. Tapi tetap saja banyak yang cari, apalagi menjelang Galungan,” ungkapnya.
Sri juga menambahkan bahwa berdasarkan tren tahun-tahun sebelumnya, lonjakan harga dan permintaan mulai terasa sekitar lima hari sebelum Galungan.
Fenomena ini sudah menjadi pola tahunan menjelang hari raya besar umat Hindu di Bali.
Kondisi ini menandakan perlunya antisipasi dari konsumen maupun pihak terkait terhadap fluktuasi harga bahan pangan pokok jelang hari besar keagamaan.
Editor: Aka Kresia
Reporter: Jimmy