search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Hujan Deras, Angin Puting Beliung di Pantai Pengambengan
Jumat, 25 Februari 2022, 00:00 WITA Follow
image

beritabali/ist/Hujan Deras, Angin Puting Beliung di Pantai Pengambengan.

IKUTI BERITAJEMBRANA.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITAJEMBRANA.COM, MELAYA.

Fenomena alam angin puting beliung muncul di tengah pantai Desa Pengambengan, Kecamatan Negara, Jumat (25/2/2022) sekitar pukul 16.00 WITA. 

"Angin puting beliung tiba-tiba muncul di tengah laut dengan memutar di tengah hujan deras di tengah Pantai Pengambengan," ungkap salah satu warga yang hendak memancing. 

Dia menambahkan, angin berputar tersebut sempat membuat gelombang besar dan angin sangat kencang hingga ke pinggir pantai. Kemunculan angin puting beliung berlangsung sekitar 2 menit, kemudian menghilang. 

Beruntung angin puting beliung tersebut tidak sampai ke daratan sehingga tidak menimbulkan kerusakan.

Fenomena ini memang kerap terjadi di tengah laut. Seperti di selat Bali beberapa waktu lalu. Apalagi cuaca sejak beberapa bulan terakhir selalu turun hujan disertai angin kencang.

Editor: Robby Patria

Reporter: Jimmy



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritajembrana.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Jembrana.
Ikuti kami