search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
ISSI Jembrana Ganti Nahkoda, Siap Berprestasi di Porprov XV
Minggu, 27 Maret 2022, 00:00 WITA Follow
image

beritabali/ist/ISSI Jembrana Ganti Nahkoda, Siap Berprestasi di Porprov XV.

IKUTI BERITAJEMBRANA.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITAJEMBRANA.COM, JEMBRANA.

Kepengurusan Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Kabupaten Jembrana berganti. Pada musyawarah kabupaten (muskab) terpilih ketua baru dan formatur untuk membentuk kepengurusan baru.

"Muskab digelar karena ketua umum lama habis masa jabatannya. Sesuai AD/ART maka secara otomatis pengurus mengajukan muskab untuk memilih ketua umum baru," ujar Arie Suryoko Syahrial, S.Pd yang mendapat mandat mewakili ISSI provinsi Bali di Ruang Jimbarwana, Kantor Bupati Jembrana, Minggu (27/03/2022).

Suryoko mengungkapkan, muskab akhirnya memilih ketua baru secara aklamasi yakni I Putu Agus Swastika, M.Kom, dan langsung hari itu juga menyusun kepengurusan ISSI Kabupaten Jembrana periode 2022-2026.

"Saat penjaringan hanya muncul satu nama calon yakni Bapak Agus Swastika. Sehingga terpilih secara aklamasi," jelas Suryoko.

Hadir pada acara muskab adalah Ketua II KONI Jembrana, Kade Suardana, S.Pd dan Ketua Umum ISSI Jembrana periode sebelumnya Drs. Sahlan.

Sementara itu Ketua Umum ISSI Kabupaten Jembrana yang baru, Agus Swastika yang akrab disapa Guslong menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaan dan memohon dukungan semua pihak agar pengurus baru nanti mampu membentuk organisasi ISSI yang kuat dan bersinergi dengan semua pihak sehingga melahirkan atlet-atlet berprestasi.

"Sebagai organisasi olah raga di bawah KONI, ISSI Jembrana juga ingin mewujudkan pengurus, pelatih dan atlet sepeda yang bahagia sesuai visi Pemerintah Kabupaten Jembrana, tentu dengan upaya keras agar  menghasilkan atlet berprestasi serta mampu menggelar event perlombaan sepeda," ujar Agus Swastika.

Dalam kesempatan menyampaikan sambutannya, Agus Swastika juga menyatakan akan bergerak cepat menyiapkan atlet untuk bertarung di ajang Pekan Olahraga Provinsi atau Porprov XV tahun 2022 yang mempertandingkan 40 cabang olahraga, termasuk balap sepeda.

Untuk perlombaan cabang balap sepeda akan dilaksanakan di Kabupaten Tabanan untuk kelas MTB dan BMX. Usai pemilihan ketua umum, dilanjutkan dengan ramah tamah dengan seluruh peserta muskab dan para atlet.

Editor: Robby Patria

Reporter: Jimmy



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritajembrana.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Jembrana.
Ikuti kami