search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Bangunan Balesari Warga Melaya Ludes Dilalap Api
Sabtu, 6 November 2021, 00:00 WITA Follow
image

beritabali/ist/Bangunan Balesari Warga Melaya Ludes Dilalap Api.

IKUTI BERITAJEMBRANA.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITAJEMBRANA.COM, MELAYA.

Warga Banjar Melaya Tengah Kelod, Desa Melaya, Kecamatan Melaya, Jembrana I Nyoman Sutrija Artha (73) mengalami musibah.

Bangunan balesari berukuran 4X6 ludes dilalap api, Jumat (5/11/2021). Dari keterangan pemilik, sekitar pukul 16.00 WITA terlihat ada kepulan asap tebal berasal dari balesari. 

Melihat asap tersebut pemilik langsung berusaha memadamkan api dibantu oleh tetangga sekitar dengan peralatan seadanya. Kebakaran tersebut langsung dilaporkan ke pemadam kebakaran. 

Petugas Damkar kemudian ke lokasi dengan mengerahkan 4 unit mobil pemadam. Banguan bale sari 75 persen sudah hangus, sekitar pukul 17.00 WITA api sudah bisa dipadamkan.

Kasat Pol PP Jembrana I Made Leo Agus Jaya mengatakan, setelah mendapatkan informasi, petugas Damkar langsung ke lokasi kemudian melakukan pemadaman. 

"Saat petugas datang ke TKP api sudah melalap sebagian bale sari korban. Dengan gerak cepat petugas api pun bisa dipadamkan," kata Leo Sabtu (6/11/2021). 

Dari keterangan korban, kebakaran diduga disebabkan percikan dupa dari plangkiran. Kemudian di sekitar plangkiran ada barang yang mudar terbakar. Namun untuk memastikan penyebab kebakaran, Tim Inafis Polres Jembrana sudah melakukan olah TKP.

Editor: Robby Patria

Reporter: Jimmy



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritajembrana.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Jembrana.
Ikuti kami