search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Banjir di Tegal Badeng Timur Capai Betis Orang Dewasa
Minggu, 20 Maret 2022, 00:00 WITA Follow
image

beritabali/ist/Banjir di Tegal Badeng Timur Capai Betis Orang Dewasa.

IKUTI BERITAJEMBRANA.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITAJEMBRANA.COM, NEGARA.

Sejumlah rumah warga di Banjar Tangi, Desa Tegal Badeng Timur, Jembrana terendam banjir Minggu (20/03/2022) sore. 

Banjir tersebut dipicu hujan deras mengguyur Kabupaten Jembrana sehingga air got meluap sehingga saluran air tidak bisa menampung volume air hujan tersebut.

Genangan air yang mencapai betis orang dewasa itu dipakai tempat bermain dan berenang oleh sejumlah anak-anak. Selain itu hujan yang terjadi beberapa jam tersebut membuat sejumlah tegalan juga tergenang air.

Dari penuturan salah satu warga Bu Erdi, kalau hujan lebat kerap terjadi banjir di sejumlah tempat di Banjar Tangi Desa Tegal Badeng Timur. 

"Apalagi sejumlah rumah dengan posisi rendah karena bekas galian tanah liat untuk bata," jelasnya.

Bagi warga yang terendam banjir tersebut, Perbekel Tegal Badeng Timur, H Alinudin mengakui di sejumlah tempat terjadi banjir saat hujan lebat Minggu (20/3/2022) sore. 

"Tidak hanya di timur BTN, di kampung baru juga tergenang air. Namun biasanya jika hujan sudah reda air segera surut," jelasnya.

Untuk mengantisipasi banjir agar tidak terulang kembali, diharapkan warga mengecek kondisi Saluran air.

Editor: Robby Patria

Reporter: Jimmy



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritajembrana.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Jembrana.
Ikuti kami