search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Kadis Pariwisata Jembrana Ditahan, Bupati Tamba Tunjuk Plt
Kamis, 24 Juni 2021, 00:00 WITA Follow
image

beritabali/ist

IKUTI BERITAJEMBRANA.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITAJEMBRANA.COM, JEMBRANA.

Setelah Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Jembrana ditahan, kursi jabatan kadis menjadi kosong. 

Untuk memaksimalkan urusan kedinasan. Bupati Jembrana I Nengah Tamba menunjuk Sekdisnya sebagai Plt Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Jembrana untuk sementara waktu hingga nanti ada pejabat definitif. 

Keterangan tersebut ditegaskan Bupati Jembrana I Nengah Tamba Kamis (24/06/2021). Bupati Tambapun mengaku telah menandatangani penunjukan Plt Kadis Pariwisata dan Kebudayaan. 

 

"Say

a sudah menunjuk Sekretaris Dinas Parbud, AA Mahadikara sebagai Plt. Kadis untuk sementara waktu hingga nanti ada pejabat definitif. Adapun tugas Plt nantinya akan melaksanakan tugas sebagai kepala dinas," kata Tamba.

Sementara Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Jembrana, I Made Budiasa menambahkan, meskipun Kadis sudah ditahan namun yang bersangkutan masih kepala dinas aktif. 

"Setelah ditetapkan sebagai tersangka, sesuai aturan, akan diberhentikan sementara, dan yang bersangkutan sebagai ASN setelah diberhentikan sementara masih mendapat gaji separuh sambil menunggu hasil keputusan hukum tetap," terang Budiasa. 

Budiasa menambahkan, seluruh hak akan dikembalikan seperti semula, untuk pidana umum dan masa hukuman kurang dari dua tahun penjara dan itu masih ada pemulihan sebagai ASN.

Diketahui sebelumnya, 2 orang tersangka ditetapkan oleh penyidik Tipidkor Polres Jembrana terkait kasus rumbing ditahan saat pelimpahan tahap II ke Kejaksaan Negeri dengan terduga tersangka berinisial INA dan berperan sebagai penghubung dengan penerima bantuan rumbing (hiasan kepala untuk kerbau Makepung), inisial IKKA.

Editor: Robby Patria

Reporter: Jimmy



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritajembrana.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Jembrana.
Ikuti kami